Rabu, 22 Oktober 2014

Ucapan Selamat Pagi Dariku, Untukmu.

Selamat pagi, kamu yang aku harap menjadi penyemangatku di setiap bangun pagi. Nyenyakkah tidurmu malam tadi? Aku harap iya.

Pagi ini aku hanya ingin bercerita padamu tentang malam tadi, aku tak bisa tidur nyenyak. Entah, sepertinya aku terlalu banyak memikirkanmu. Aneh, aku tak mengantuk sama sekali. Aku bahkan tidur menjelang pagi hari. Bagaimana menurutmu? Apa ada yang salah denganku? Hey, tolong jawab pertanyaanku? Apa kamu tak mendengarkan ceritaku? Kenapa hanya diam saja dan tak memberi saran agar tidurku nyenyak nanti  malam?

Ah, aku tau. Kamu pasti tak peduli denganku. Aku tau kamu tak pernah mendengarkan cerita-cerita yang aku ceritakan padamu. Kamu pasti juga tak mau tau tentang semua kehidupanku. Jadi, selama ini untuk apa aku bercerita padamu? Aku tau, aku terlalu menggilaimu. Aku menganggapmu ada padahal kamu tak pernah nyata. Aku sekarang tau, kamu hanya imajinasiku. Aku seolah-olah sangat mengenalmu, padahal kamu tak pernah sedikitpun mengetahui siapa aku. Tapi aku hanya ingin kau tau, bahwa sebenarnya aku menginginkanmu lebih dari yang kau tau. Terimakasih kamu, sesosok harapan yang mungkin tak akan mungkin jadi kenyataan.

0 komentar:

Posting Komentar