Rabu, 27 Mei 2015

Bored

Pernahkah kalian merasa bosan dan tak tau apa yang harus dilakukan? Jika pernah, berarti kita sama.

Beberapa hari ini, aku merasa kacau. Rasa bosan menghantuiku belakangan ini. Hidup terasa sangat monoton akhir-akhir ini. Aku rasa ini karena aku tak memiliki kegiatan wajib harian lagi, seperti berangkat kuliah atau mengerjakan tugas secara berkala. Belakangan ini yang aku lakukan hanya menonton televisi. Menonton acara tv yang isinya hampir serupa, gosip para artis yang sebenarnya tak penting bagi kita. Tapi apa boleh buat? Aku tetap menontonnya, hingga tanpa disadari aku hafal nama dan kasus apa saja yang sedang dihadapi mereka. Kurang kerjaan. Memang.

Souce: google

Hanya berada di rumah membuatku bosan. Tak ada teman berbagi cerita, tak bisa menikmati udara segar di luar rumah, tak bisa melihat pemandangan alam yang sebenarnya sangat menggoda.
Ya, mungkin aku hanya rindu. Rindu kegiatan rutinku, yang lalu. Rindu bercanda dengan teman-temanku, rindu udara luar yang bisa merefresh pikiranku, rindu dengan pemandangan alam yang lama tak ku abadikan dalam kameraku. Aku rindu. Rindu kadang memang kejam. Rindu yang tak tersampaikan dapat mengakibatkan kacau yang berkepanjangan. Dan aku hanya perlu keluar sebentar, menikmati keindahan alam dan bertemu teman-teman. Sebenarnya, itu saja yang sekarang aku butuhkan.

0 komentar:

Posting Komentar